PALOPO – Mewakili Wali Kota, Plh. Sekda Kota Palopo, Harianto, ST, menghadiri kegiatan  PT. Biota Wisata Tour & Travel, Hj. Waode Fatmawati Fattah, S.PT, Ibu Ketua Kegiatan Syiar Baitullah di Merdeka Convention Center Sabtu 06/08/2022.

Dirut PT. Biota Wisata Tour & Travel, Hj. Waode Fatmawati Fattah, S.PT, Ibu Ketua Kegiatan Syiar Baitullah di Kota Palopo, yang mengangkat tema, ‘Menata Hati, Menuju Baitullah Yang Suci,’ dan disampaikannya beberapa hal menjelaskan kegiatan travel ini, yang benar sesuai dengan aturan-aturan yang mesti dipenuhi untuk pergi umroh.

“Ada program dari PT. Biota Wisata Tour & Travel ini, yaitu berangkat dulu dan bayar kemudian biayanya dapat dicicil, ini kesepakatan yang baik dan memudahkan untuk melaksanakan ibadah umroh.” Jelasnya.

Hj. Mikail S.Pd., M.H, dari Kementerian Agama Kota Palopo, menyampaikan agar bila memberangkatkan masyarakat untuk umroh hendaklah dipastikan keabsahan keberangkatan dan pelayanannya di tanah suci, agar masyarakat tidak ditelantarkan karena tidak ada kepastian keberangkatan.

Harianto, ST menyampaikan kegiatan ini adalah bahagian dari ibadah, sangat mengapresiasi bila ada usaha travel, yang memberikan pelayanan yang baik dan memberikan kepastian bagi masyarakat yang akan pergi umroh, pasti waktunya, pasti biayanya berapa, dan pasti keabsahan keberangkatan dan pelaksanaannya di tanah suci.

“Saya sangat menyambut baik, dan mengenai kegiatan seperti ini, semoga kita semua disini, diberikan kesempatan untuk berangkat ke tanah suci. Sering kita jumpai banyak masyarakat kita yang salah memilih travel, sehingga tidak pasti keberangkatannya.” Jelasnya. (Tiaa/Riska_kominfo)